Beranda Tekno Intel Luncurkan Prosesor 4th Gen Xeon Scalable, CPU dan GPU Max Series

Intel Luncurkan Prosesor 4th Gen Xeon Scalable, CPU dan GPU Max Series

113
0
Intel Luncurkan Prosesor 4th Gen Xeon Scalable, CPU dan GPU Max Series
Intel Luncurkan Prosesor 4th Gen Xeon Scalable, CPU dan GPU Max Series

Intel menandai salah satu peluncuran produk terpenting dalam sejarah perusahaan dengan peluncuran prosesor 4th Gen Intel® Xeon® Scalable (dengan nama kode Sapphire Rapids), Intel® Xeon® CPU Max Series (dengan nama kode Sapphire Rapids HBM) dan Intel® Data Center GPU Max Series (bernama kode Ponte Vecchio), untuk memberikan lompatan dalam hal kinerja, efisiensi, keamanan, dan kemampuan baru untuk AI, cloud, jaringan dan edge data center, serta superkomputer terkuat di dunia bagi para pelanggan.

Bekerja sama dengan para pelanggan dan mitranya melalui 4th Gen Xeon, Intel memberikan diferensiasi solusi dan sistem dalam skala besar untuk mengatasi berbagai tantangan komputasi terbesar mereka. Pendekatan unik Intel untuk akselerasi yang mengutamakan beban kerja untuk tujuan tertentu dan software sangat dioptimalkan untuk beban kerja tertentu memungkinkan perusahaan-perusahaan memberikan kinerja yang tepat dengan daya yang tepat untuk total cost of ownership secara keseluruhan yang optimal.

READ  ASRock Meluncurkan Penantang Radeon RX 5500 XT D 8G OC & Penantang RX 5500 XT D 4G Kartu Grafis

Selain itu, sebagai prosesor data center yang paling ramah lingkungan dari Intel, prosesor 4th Gen Xeon memberikan berbagai fitur untuk mengelola daya dan kinerja kepada pelanggan, sehingga bisa mengoptimalkan penggunaan sumber daya CPU untuk membantu mereka mencapai tujuan keberlanjutan mereka.

“Peluncuran prosesor 4th Gen Xeon Scalable dan keluarga produk Max Series adalah momen penting dalam mendorong perubahan haluan Intel, sehingga menghidupkan kembali jalan kami menuju kepemimpinan di data center dan mengembangkan keahlian kami di arena-arena baru,” kata Sandra Rivera, executive vice president dan general manager Datacenter dan AI Group Intel. “Intel 4th Gen Xeon dan keluarga produk Max Series menghadirkan sesuatu yang benar-benar diinginkan pelanggan – kinerja dan keandalan terdepan dalam lingkungan yang aman untuk kebutuhan-kebutuhan nyata mereka – mempercepat penciptaan nilai dan mendorong laju inovasi mereka.”

READ  GSKILL Merilis Kit Memori DDR4-4400 CL17 dengan Modul 16 GB Kapasitas Tinggi

Tidak seperti prosesor-prosesor data center lain di pasaran yang sudah ada di tangan pelanggan saat ini, keluarga 4th Xeon sangat memperluas strategi dan pendekatan Intel yang dibangun khusus untuk mengutamakan beban kerja.